10/25/2014

Datsun Go+ Panca (MVP) vs Datsun Go Panca (Citycar)?

Datsun Go vs Datsun Go+ Panca

Halo sobat mobillcgc.com, keseriusan datsun dalam menggeluti mobil murah tidak dapat diragukan lagi, pasalnya Datsun merupakan satu-satunya produsen mobil murah LCGC yang menelurkan 2 tipe sekaligus, yaitu Datsun Go+ Panca yang merupakan mini MVP dan Datsun Go Panca City Car. Mobil murah Datsun GO+ Panca mendapat tanggapan yang baik oleh masyarakat Indonesia terbukti dengan terjual ribuan unit Datsun Go+ Panca di tanah air semenjak diperkenalkan pada kuartal akhir 2013 lalu. Dengan ditelurkannya datsun Go panca citycar ini tentunya konsumen memiliki pilihan yang cukup membingungkan. Lalu pilih mana? Datsun Go+ atau Go? Yuk kita ulas.

Pada dasarnya tidak terlalu sulit untuk memilih mobil dengan tipe MVP atau City Car, namun pada kasus Datsun Go VS Datsun Go+ ini agak sulit karena MVP yang di telurkan tidaklah terlalu lapang untuk keluarga seperti mobil 7seaters lainnya, terbukti untuk baris 3 mobil murah lcgc Datsun Go+ ini terlalu dipaksakan. sangat menyiksa untuk orang dewasa bahkan anak kecil sekalipun, ditambah bagasi yang terlalu kecil untuk sekelas MVP. Untuk itu kami melakukan perbandingan berdasarkan fungsionalitas dan geografis benak orang indonesia.

Datsun Go+ sangat cocok untuk midle low family, karena spacenya dapat digunakan untuk kepentingan bisnis atau keluarga, dengan mencopot bangku baris ke 3 maka Datsun Go+ ini sangat luas dan lebih fungsional. Sedangkan Datsun Go lebih cocok untuk kaula muda atau keluarga kecil yang termasuk midle high, sangat cocok untuk anak kuliahan (harian) atau mobil ke 2/3(secondary). namun sayangnya belum ada transmisi otomatis bagi Datsun Go ini, sehingga perkiraan kami mobil tersebut kurang diminati kaula muda dimana pangsa pasar mobil murah lcgc merupakan entry user yang beralih dari roda 2.

(map)





 
Back To Top